Tuesday, April 19, 2011

Prince William & Kate Middleton

Buat gw, Kate Middleton itu beruntung sekali deh... Udah cantik, pinter, bakalan jadi princess pula!! Itu kan cita-cita gw dari kecil, hehehehe^^ Kebetulan mereka bakalan merit hanya selisih 5 hari (+ 1 bulan) dari gw, yaitu pada tanggal 29 April 2011. Betiiii.... (=beda tipis)

Anyway, hari ini gw baca kompas online yang judulnya
Gw menemukan beberapa fakta yang mirip dengan keadaan gw, hahahaa^^ (Aih, disama-samain aja siiiiihh... bisa aja si Dian!!)

1. Kate akan menjadi pengantin kerajaan tertua, karena saat menikah nanti usianya sudah 29 tahun. Ibu William, Putri Diana, masih berusia 20 tahun ketika menikahi Pangeran Charles pada 1981. Meski begitu, menurut penelitian, usia yang matang ini membuat Kate memiliki peluang yang lebih baik untuk masa depannya bersama William. Pasangan yang menikah di usia hampir 30 tahun, kemungkinan untuk bercerai dilaporkan lebih kecil daripada mereka yang menikah muda. >> Gw juga meritnya gak umur 20 taon. Sama dong kita, Kate!! Idih, gampang bener sih ini... banyak bener kali yang ga merit umur 20, hahaha^^

3. Setelah menikah, Kate ingin dipanggil dengan nama aslinya, Catherine (dari nama lengkapnya, Catherine Elizabeth Middleton), dan bukan nama panggilannya itu. Ia merasa nama Putri Catherine lebih pantas untuk digunakan, karena sebelumnya memang sudah ada nama tersebut dalam sejarah kerajaan. Jika suatu hari nanti ia dan William menjadi raja dan ratu, Kate akan menjadi Ratu Catherine yang ke-6 di Inggris. >> Iya, gw juga ntar maunya dipanggil Dian. Pake nama asli gw dong!! hihihihi^^

4. Kate memilih mengenakan cincin berlian dan safir 18 karat milik Diana untuk cincin pertunangannya, karena cincin ini sangat berarti bagi William. Meski begitu, Pangeran Harry tampaknya tak akan mengikuti langkah Kate untuk memilih sesuatu untuk calon istrinya di toko berlian Zales. Kabarnya Harry ingin mewarisi jam tangan Cartier milik Diana. >> Kalo ini beda sama Kate, sama kaya Harry. Well, ga sama sih... Daniel juga pernah beliin gw kalung di Zales!! Wiiii... keren banget ya gw ya?? Perhiasan gw sama kaya perhiasan calon istri si Harry.

7. Ketika ditanya apa yang membuat mereka saling mencintai, William bilang bahwa Kate mempunyai banyak kebiasaan yang asyik untuk dicela. Rupanya, calon putri Inggris ini juga punya kecenderungan neurotik. Dalam jumpa pers untuk pertunangannya, William mengatakan, "Kami berdua menyenangkan, membumi, dan kami senang memperolok diri masing-masing." Sedangkan Kate menjawab dengan lebih serius, "Selama bertahun-tahun William memerhatikan saya, sangat mendukung saya dalam susah maupun senang." >> Nah kalo ini miripnya sama Daniel... Banyak hal dari dia yang bisa dicela!! Hihihihihi^^

10. Balmoral Castle selalu menjadi lokasi tujuan bulan madu keluarga kerajaan. Namun pengelola Rugby World Cup di Selandia Baru sudah mengundang pasangan ini untuk berbulan madu bersama mereka pada September 2011. Namun William sempat memberi gambaran bahwa mereka mungkin akan berbulan madu di Australia. "Saya senang scuba diving, dan selalu ingin menyelam di Great Barrier Reef. Saya akan kembali ke sana, mungkin kami bisa berbulan madu di Cairns," katanya. >> Wiiiihh!! Ayo Kate kita tosss.... gw juga ntar hanimun di Australia!! Kali bisa ketemuan yaaa... ngopi bareng??

12. Pakar kerajaan Katie Nicholl mengatakan, latar belakang Kate yang dari kalangan biasa akan menjadi keuntungan tersendiri. "Ia datang dari kelas menengah, bukan aristokrat. Ia akan menjadi udara segar bagi House of Windsor. Jelas, ia akan mengubahnya, tetapi saya kira dengan cara yang lebih baik. Ia dan William adalah masa depan monarki ini. Mereka akan membawa kerajaan memasuki abad ke-21, dan saya pikir mereka berdua melakukannya dengan baik," katanya. >> Tosss lagi dong, Kate!! Gw juga hanya datang dari kelas menengah, bukan aristrokat, hehehe^^ Sama doooonng kita!!

1 comment:

  1. setelah diamati... ternyata iyahh byk samanya ya jeng dian dan mbak kate (baca keit bukan ka-te)
    jadinya sekarang princess dian titlenya apa yah?

    ReplyDelete